Rumah yang mengakomodasi semua kebutuhan

Rumah ini dibuat untuk keluarga milenial. Menggunakan elemen netral dan alami, rumah terasa sederhana dan nyaman, sangat  pas dengan preferensi semua orang. Nyaman bagi tamu dan kerabat untuk berkunjung.

Untuk mobilitas yang lebih efisien

Wastafel diletakkan di bagian luar kamar mandi. Membuat mobilitas lebih efektif dan praktis untuk membedakan aktivitas basah dan kering.

Sederhana namun tertata

Kamar mandinya sendiri terlihat sederhana dan bisa menampung banyak barang. Lemari tertutup juga diletakkan di atas kloset untuk menyimpan barang-barang kering dan mencegahnya agar tidak basah.

Rumah untuk setiap koleksi favorit

Ruang tamu ini dapat menampilkan banyak koleksi dan barang-barang. Penggunaan warna-warna netral seperti putih dan nude akan melengkapi banyaknya warna dan bentuk koleksi. Ruang di atas kabinet juga bisa dimanfaatkan sebagai pajangan lain, atau buat tampilan lebih rapi dengan menggunakan beberapa kotak penyimpanan.

Solusi penyimpanan agar kamar terlihat lebih lapang

Menempatkan gorden di depan lemari membuat ilusi dari ruang ganti, dan juga membuat visual ruangan sesuai dengan suasana hati pemiliknya. Penyimpanan tertutup dan terbuka juga dipadukan untuk barang-barang prioritas, juga untuk mengajarkan anak-anak belajar menata kamar mereka sendiri.

Manfaatkan area dinding

Kamar tidur ini memanfaatkan sisi dinding untuk membuat ruang penyimpanan terbuka sederhana. Dengan menggunakan tumpukan rak sebagai pengganti kabinet yang lebih besar, akan membentuk ruang domestik sekaligus tampilan visual untuk kamar tidur Anda.

Kamar tamu yang nyaman

Kamar tidur ini cerah dan kontras. Terasa nyaman dan sederhana, cocok untuk tamu atau kerabat agar cepat merasa betah saat menginap.

Siap untuk acara makan di luar ruang

Dapur luar ruangan adalah rahasia dari semua kegiatan luar ruangan. Dapur ini terlihat apik dan klasik. Dapur yang sederhana dan tidak memakan banyak ruang, namun dapat menampung dan mengatur peralatan dengan sangat baik dan rapi.

Oase menyegarkan di siang dan malam hari

Area luar terasa meriah dan segar. Material yang digunakan seperti kain dan kayu aman untuk luar ruangan dan tidak menyerap panas, menyatu dengan baik dengan tanaman hijau, membuatnya terasa nyaman di siang dan malam hari.

cross