Penyimpanan pakaian anak - belajar mengatur pakaian sendiri

Belajar mengatur tempat penyimpanan pakaian serta memilih pakaian sendiri adalah salah satu bagian dari perkembangan si kecil. Mulai dari mencari pakaian mana yang akan dipakai, meletakkan pakaian kotor di area laundry, hingga melipat pakaian bersih, berikut adalah beberapa tips bermanfaat untuk dicoba di rumah.

Memasukkan pakaian bersih

Belajar melipat dan menyimpan pakaian bersih sendiri membuat anak-anak merasa ikut terlibat dan memberi mereka kepuasan atas pencapaiannya. Dengan menggunakan kotak penyimpanan yang ringan di dalam laci dan lemari – yang mudah dikeluarkan untuk diisi kembali – membuat segalanya lebih mudah diatur.

Gantung pakaian yang akan dipakai

Gantungan di bagian luar lemari membuat persiapan untuk keesokkan hari jadi lebih mudah. Ini adalah rutinitas yang baik untuk belajar mandiri sejak dini. Lengkapi dengan cermin agar memakai pakaian jadi lebih nyaman.

Semua terlihat jelas pada tempatnya

Kotak penyimpanan tembus pandang memudahkan si kecil memilih apa yang akan dikenakan tanpa membuat lemari berantakan. Letakkan pakaian yang sering mereka gunakan pada ketinggian yang nyaman untuk akses yang mudah. Atau jika berbagai lemari, biarkan anak yang lebih kecil memiliki lemari di bagian bawah.

Akses yang mudah

Tempat penyimpanan yang ideal untuk anak-anak adalah yang dapat mereka akses dengan mudah – pakaian yang digantung dan dilipat – tanpa menggunakan bangku tangga. Seperti lemari pakaian ini dengan unik tarik yang memudahkan si kecil untuk melihat, memilih, dan memasukkan pakaian sendiri.

Bawa ke area laundry

Membawa pakaian kotor ke area laundry akan lebih mudah menggunakan keranjang cucian. Pilih yang berukuran kecil – seperti penyimpanan mainan yang multifungsi ini – sehingga kumpulan baju kotor tidak menumpuk hingga tinggi. Memiliki kompartemen yang akan memudahkan si kecil untuk belajar menyortir pakaian sendiri.

Penyimpanan pakaian anak lainnya

Dibuat oleh:

Ditulis oleh: IKEA
Diterjemahkan oleh: Ayu Nindyakirana

Kembali ke atas
cross