Cafe atau restoran? memahami konsep tempat makan di IKEA

IKEA ingin memastikan pelanggan setianya betah berlama-lama dan mendapatkan pengalaman terbaik saat berbelanja. Karenanya, IKEA juga memfasilitasi pelanggannya untuk wisata kuliner dengan menyediakan restoran dan cafe. Nah, antara restoran dan cafe IKEA memiliki konsep yang berbeda. Apa saja perbedaan konsepnya?
 

Cafe

Sambil berbelanja kamu bisa bersantai sejenak untuk sekedar ngopi dan nongkrong. Karenanya, IKEA menyediakan cafe di area yang strategis dan mudah diakses dengan konsep minimalis. Menemani santaimu, Cafe IKEA menyuguhkan beragam hidangan kopi dan makanan ringan yang dapat kamu nikmati.

Hidangan kopi yang dapat kamu nikmati seperti Cafe Mocha, Latte, Cappuccino, juga ada Hot Chocolate. Menemani hidangan kopi, kamu juga disuguhkan beragam pilihan makanan ringan, ada aneka cake, croissant, dan puff.
 

Restoran

Jika merasa lapar saat berbelanja, jangan khawatir. IKEA juga menyediakan restoran untukmu. Berbeda dengan cafe, Restoran IKEA umumnya menyediakan area lebih luas. Tak terbatas hanya kopi dan cake, menu yang ditawarkan juga lebih beragam. Mulai dari makanan, minuman, hingga hidangan ala cafe.

Salah satu menu andalan Restoran IKEA adalah Swedish Meatballs atau Bakso Swedia. Hidangan ini biasa disajikan dengan mashed potato, saus krim dan saus lingonberry. Selain itu, Restoran IKEA juga menyediakan berbagai macam menu internasional dan masakan lokal Indonesia yang memanjakan lidah.

Tentu Cafe dan Restoran IKEA memiliki konsep yang berbeda. Namun, keduanya sama-sama memiliki suasana santai dan nyaman, sehingga pengalaman berbelanjamu menjadi lebih menyenangkan.

Kembali ke atas
cross