Mengapa kita harus bangga menggunakan barang buatan dalam negeri? Dari IKEA untuk Indonesia

Dalam perjalanan era dunia globalisasi, mudah bagi Anda untuk menemukan berbagai produk dari berbagai negara di pasaran. Tak jarang, produk-produk luar dengan merek terkenal lebih digemari dibandingkan produk lokal. Namun, tahukah Anda bahwa menggunakan produk buatan dalam negeri memiliki banyak manfaat, baik bagi individu maupun bangsa? IKEA, perusahaan perabot rumah tangga asal Swedia, selain desainnya yang fungsional dan modern, IKEA juga berkomitmen dalam mendukung produk lokal. Di Indonesia, IKEA menjalin kerjasama dengan berbagai pengrajin dan UMKM untuk menghadirkan produk berkualitas yang mencerminkan kekayaan budaya Indonesia. Dalam mengupas info selengkapnya, yuk, mari simak penjelasannya di bawah ini!
 

Alasan bangga menggunakan produk buatan dalam negeri

Ada banyak alasan mengapa Anda harus bangga menggunakan produk buatan dalam negeri. Dengan membeli produk lokal, Anda secara langsung berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi nasional. Uang yang Anda keluarkan akan digunakan untuk membeli bahan baku, membayar gaji pekerja, dan mengembangkan usaha di dalam negeri. Hal ini akan meningkatkan daya beli masyarakat, membuka lapangan pekerjaan, dan meningkatkan taraf hidup rakyat Indonesia. Produk lokal, terutama dari UMKM, seringkali memiliki harga yang lebih terjangkau dibandingkan produk luar negeri.

Dengan membeli produk lokal, Anda membantu UMKM untuk berkembang dan meningkatkan daya saingnya di pasar global. Industri manufaktur dan UMKM di Indonesia menyerap banyak tenaga kerja. Saat membeli produk lokal, Anda dapat menciptakan lapangan pekerjaan dan mengurangi pengangguran. Banyak produk lokal yang mencerminkan budaya dan kearifan lokal. Anda juga turut melestarikan kekayaan budaya bangsa dan menumbuhkan rasa cinta tanah air jika membeli produk lokal dari Indonesia. Semakin banyak permintaan terhadap produk lokal, semakin terpacu pula para produsen untuk meningkatkan kualitas produknya. Hal ini akan membuat produk lokal semakin diminati dan mampu bersaing dengan produk impor dalam lingkup bisnis ekspor.
 

Komitmen IKEA untuk produk buatan Indonesia

IKEA Indonesia berkomitmen untuk mendukung produk lokal dan membantu UMKM di Indonesia dalam hal berkembang. Komitmen ini diwujudkan melalui berbagai langkah. IKEA menjalin kerjasama dengan berbagai pengrajin dan UMKM di Indonesia untuk memasarkan produknya di toko-toko IKEA dalam Teras Indonesia. Hal ini memberikan kesempatan bagi para pengrajin dan UMKM untuk menjangkau pasar yang lebih luas dan meningkatkan pendapatan mereka.

Pada konsep produk buatan Indonesia, IKEA memberikan pelestarian kepada para pengrajin dan UMKM untuk meningkatkan kualitas produk dan desain untuk dihadirkan dalam produk IKEA. Hal ini membantu para pengrajin dan UMKM untuk menjadi lebih kompetitif di pasar. IKEA secara aktif mempromosikan produk lokal di berbagai katalog offline maupun online. Mulai dari website, media sosial, dan inspirasi IKEA. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan awareness masyarakat terhadap produk lokal dan mendorong setiap individu untuk membeli produk buatan Indonesia di IKEA.
 

IKEA: menyatukan desain global dengan kebanggaan lokal

IKEA Indonesia tak hanya menawarkan produk-produk global dengan desain yang modern dan fungsional. Tetapi juga produk-produk lokal yang mencerminkan kekayaan budaya Indonesia. Dengan membeli produk IKEA buatan Indonesia, Anda bisa mendapatkan produk berkualitas. Selain itu, Anda juga turut mendukung perekonomian nasional, UMKM, sekaligus budaya Indonesia.

Konsep IKEA berbasis pada pengetahuan yang menyeluruh tentang kebutuhan dan fungsi kehidupan di rumah. Dengan memadukan pengalaman penggunaan material dan teknik produksi. IKEA memiliki pengalaman 80 tahun dalam mengembangkan dan menampilkan rangkaian produk IKEA. Toko IKEA menghadirkan rangkaian perabot rumah tangga yang didesain dengan baik, fungsional dan diproduksi melalui riset dan pengembangan, quality control yang ketat, hingga memperhatikan keberlanjutan jangka panjang.

Sebagai bangsa yang besar dan kaya akan sumber daya, sudah saatnya Anda bangga menggunakan produk buatan dalam negeri. Dengan menggunakan produk lokal, Anda menunjukkan rasa cinta tanah air dan mendukung kemajuan bangsa. Mari bersama-sama dukung produk lokal dan majukan ekonomi Indonesia. Wujudkan semua furnitur Produk buatan Indonesia dari toko IKEA terdekat Anda sekarang juga!

Kembali ke atas
cross