Bersama kita ciptakan lingkungan yang sehat & aman

Peduli co-worker dan pelanggan


 
Sejalan dengan komitmen IKEA untuk menjaga keselamatan dan kesehatan pengunjung dan co-worker IKEA, dengan perkembangan penyebaran Covid-19, IKEA melakukan langkah preventif akan penyebaran virus Covid-19 di area Toko IKEA.
Pengurangan jumlah pengunjung

Untuk menjaga jarak aman, IKEA Indonesia akan mengurangi jumlah pengunjung di area toko.
 
Mendukung peraturan pemerintah kota, hanya pengunjung berusia 5 – 60 tahun yang diperkenankan berada di dalam toko. Co-worker IKEA akan melakukan verifikasi usia dengan menerapkan persyaratan sebagai berikut:
  1. Menunjukkan KTP (bagi pengunjung dewasa)
  2. Menunjukkan kartu identitas seperti Kartu Identitas Anak (KIA), Kartu Pelajar, Kartu Keluarga (KK) atau Passport (bagi pengunjung anak-anak)
Dan bagi pengunjung yang memiliki kondisi kesehatan kurang baik seperti diabetes, masalah jantung, tekanan darah tinggi dianjurkan untuk tetap aman di rumah. 

*Khusus untuk Toko IKEA Alam Sutera, berdasarkan PERWAL Kota Tangerang no. 2 tahun 2021, Pasal 14A (hal. 12-13), ibu hamil dan menyusui tidak diperkenankan masuk ke area Toko.
Pengecekan suhu tubuh
 
Bagi setiap pengunjung maupun co-worker IKEA yang memasuki area toko, dilakukan pengecekan suhu tubuh untuk memastikan temperature tidak melebihi 37,5 derajat Celcius.
Penggunaan hand sanitizer
 
Setiap pengunjung maupun co-worker yang memasuki area toko dianjurkan untuk menggunakan hand sanitizer yang terletak di area pintu masuk dan di beberapa titik di area toko IKEA.
Pembersihan rutin

Guna menjaga area toko IKEA tetap higienis, kami secara berkala melakukan disinfektan di seluruh area toko.
Penerapan jarak fisik
 
Untuk mendukung penerapan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) IKEA menganjurkan kepada seluruh pengunjung dan co-worker untuk menggunakan masker wajah, menjaga jarak aman dengan pengunjung lain dan tidak berkelompok saat menikmati pengalaman berbelanja di toko IKEA.
IKEA juga menghimbau kepada pelanggan untuk memperhatikan marka / garis antrian maupun jumlah pengunjung di dalam lift.
Layanan Pengiriman & Perakitan
 
Kesehatan dan keselamatan co-worker dan pelanggan merupakan prioritas IKEA. Untuk itu, semua co-worker IKEA dan co-worker pengiriman / perakitan menjalankan pemeriksaan suhu tubuh untuk memastikan suhu tidak melebihi 37,5 derajat Celcius. Selain itu, penggunaan hand sanitizer, masker dan sarung tangan sangat dianjurkan saat merakit produk di rumah Anda. Dengan demikian kita dapat bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman saat bekerja.
Penggunaan masker

Untuk menjaga kesehatan pelanggan maupun co-worker, kami anjurkan untuk selalu menggunakan masker selama berada di dalam toko
Area bermain anak / Smaland

Dengan adanya peraturan penerapan kesehatan dan keselamatan, area bermain anak / Smaland ditutup sementara.
MakananIKEA

Nikmati makanan IKEA di rumah. Pesan melalui drive thru, Whatsapp take away dan GoFood

Jangan lupa untuk selalu mengikuti prosedur di toko kami

Prosedur di toko IKEA Alam Sutera
Prosedur di toko IKEA Sentul City

Peduli komunitas & lingkungan

IKEA Indonesia berkomitmen untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi banyak orang. Saat ini serangkaian program prduli sosial yang focus untuk membantu mengurangi penyebaran virus Corona sedang berjalan di area operasional IKEA.
Bantuan Paket Produk
 
Pada 6 April 2020, IKEA Indonesia bekerjasama dengan Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia cabang Banten memberi bantuan paket produk antara lain berupa selimut, seprai, handuk dan trolley bertujuan untuk mendukung kegiatan para tenaga medis dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19. Bantuan paket produk telah disalurkan ke RS Permata Pamulang; RSIA BUN Kosambi; RS MISI Lebak; RS An Nisa Cibodas; RS Sari Asih Ciputat dan RS EMC Sentul. Selain paket produk, IKEA Indonesia juga menyumbangkan hygiene kit bagi masyarakat di beberapa wilayah Jakarta.
Bantuan Paket Makanan
 
IKEA Indonesia berkomitmen untuk menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang, terutama di mana kami beroperasi. Untuk menunjukkan kepedulian tersebut, IKEA Indonesia menyumbangkan paket makanan ke sejumlah rumah sakit di area di mana IKEA beroperasi. Paket makanan terdiri dari bola daging khas Swedia dengan kentang tumbuk, jus / susu, roti dan selai, yang didistribusikan ke RS Permata Pamulang; RSIA BUN Kosambi; RS MISI Lebak; RS An Nisa Cibodas; RS Sari Asih Ciputat, RS Sentul EMC dan RS EMC Tangerang. Program bantuan paket makanan ini adalah bekerja sama IKEA Indonesia dengan Hasta Dasa, salah satu pemasok produk roti IKEA.
Proyek Blue Bag: Aksi Tanggap Covid-19
 
Sejalan dengan pendekatan berkelanjutan IKEA global, IKEA Indonesia menjalankan program peduli sosial yang fokus untuk membantu mengurangi penyebaran virus Corona di Jawa Barat. Proyek ini merupakan kolaborasi dengan Kedutaan Besar Swedia dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam menanggulangi penyebaran virus Corona dengan menyediakan Alat Pelindung Diri (APD). Untuk mendukung Proyek Blue Bag ini, untuk setiap penjualan kantong belanja FRAKTA di toko IKEA maupun secara online selama periode 1 Mei hingga 31 Juli 2020, 100% dari keuntungan penjualan akan digunakan untuk penyediaan APD.

Bantuan Beras Satu Ton

Dalam rangka menciptakan kehidupan hari-hari yang lebih baik bagi masyarakat yang lebih luas, IKEA Indonesia memberi bantuan beras kepada masyarakat Kabupaten Bogor.  Bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Bogor, bantuan beras sebanyak satu ton ini diberikan kepada warga kabupaten Bogor sebagai bentuk kepedulian IKEA selama masa pandemi Covid-19.

IKEA Indonesia berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat yang berada di sekitar tempat IKEA beroperasi. Dengan bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19.

Bantuan ini diserahkan ke Pemerintah Kabupaten Bogor sebagai bagian dari program Gerak Cepat, untuk membantu meringankan warga Kabupaten Bogor yang terdampak Covid-19, dan selanjutnya diteruskan kepada warga yang membutuhkan di 40 kecamatan dan 434 desa. 
  
Daerah yang akan diberkan bantuan antara lain Parung Panjang, Gunung Sindur, Ciseeng, Leuwisadeng, Ciampea, Kemang, Tajur Halang, Bojong Gede, Cibinong, Ciomas, Citeureup, Babakan Madang, Ciawi, Gunung Putri dan Jonggol.

Kembali ke atas
cross