Jenis besi untuk perabot rumah tangga Anda

Cara Anda menghiasi hunian akan sedikit menggambarkan kepribadian Anda. Baik Anda menginginkan tema modern, pedesaan, rustic, shabby, maupun lainnya, bahan yang paling aman digunakan adalah bahan berjenis besi untuk perabot rumah tangga. 

Dengan jenis besi yang tepat untuk perabot rumah tangga Anda, hunian bisa terlihat megah dan elegan. Selain menghadirkan unsur estetis, jenis besi dalam perabot rumah tangga Anda juga memiliki banyak kegunaan.

IKEA pun memiliki beberapa pilihan perabot rumah tangga yang terbuat dari besi, seperti lemari pakaian, rak, kabinet, kaki kursi, meja, dan lain-lain.


Kegunaan besi dalam bangunan rumah

Besi adalah elemen kimia yang paling banyak ditemui di bumi berdasarkan massanya, membentuk sebagian besar inti luar dan dalam bumi. Besi murni relatif lunak, tapi proses peleburan dengan campuran seperti karbon membuatnya keras dan kuat.

Besi telah menjadi komponen bangunan arsitektur yang penting karena amat berguna dari segi keamanan, kekuatan, dan tidak diragukan lagi untuk tujuan dekoratif.

Penggunaan besi untuk keperluan bangunan berasal dari peradaban awal. Penggunaannya untuk dekorasi menjadi lebih luas antara abad ke-16 dan ke-19. Besi mulai digunakan selama periode abad pertengahan untuk tujuan perlindungan, tetapi menjadi lebih difokuskan untuk kegunaan dekoratif pada periode arsitektur Baroque dan Rococo, terutama untuk balkon, pagar, gerbang, pintu, jendela, dan detail fasad.

Jenis-jenis besi yang digunakan dalam perabot

Bagi Anda yang menyukai perabotan yang kokoh, tidak gampang rusak, dan minim perawatan, besi bisa menjadi pilihan utama. Apalagi besi memiliki warna alami yang dingin dan netral, sehingga dapat dipasangkan dengan gaya interior apapun. Terdapat banyak pilihan bentuk dan desain yang estetis. Namun, sebelum Anda memilih perabot yang tepat mari kita mengenali jenis besi lebih dekat dari beberapa jenisnya.

2. Stainless Steel

Stainless steel atau baja tahan karat terbuat dari setidaknya 12% kromium untuk mencegah proses karat logam. Material ini banyak dibuat menjadi perabot outdoor, di antaranya kursi santai, rak, kabinet, meja kerja, sampai rak bunga. Karakteristiknya yang sangat kokoh, padat, dan anti karat membuat perabot berbahan stainless steel awet hingga bertahun-tahun. Aluminium, misalnya, harus lebih tebal daripada stainless steel untuk menyamai kekuatannya. Karena itu, stainless steel banyak dipilih walaupun harganya lebih mahal dari material lainnya. 

Namun, sifat stainless steel yang kurang fleksibel, berat, dan cenderung mahal juga perlu dipertimbangkan lebih jauh agar tidak mubazir jika Anda tipe yang sering melakukan remodelling.

1. Aluminium

Aluminium adalah elemen logam putih keperakan, memiliki sifat konduktif dan termal yang baik. Sifatnya yang mudah dibentuk, sangat murah, dan ringan menjadikan furnitur dari alumunium banyak desain dan pilihannya sehingga cukup digandrungi.

Bahannya yang kuat, tahan lama, dan tidak berkarat menjadikan aluminium bisa dipakai dalam segala kondisi cuaca, baik di dalam maupun luar ruangan. Beratnya yang ringan membuatnya mudah dipindahkan dan didekorasi ulang jika diinginkan.

Perabotan aluminium menawarkan kekuatan dan daya tahan sekitar 1/3 berat besi. Perawatannya amat mudah, cukup lap bagian-bagiannya sesekali dengan air dan deterjen.

IKEA memilih besi alumunium sebagai bahan material beberapa perabot rumah tangga seperti panci, wajan penggorengan, toples, dan lain-lain.

Meskipun ringan, aluminium juga termasuk logam konduktor. Jika Anda ingin menempatkannya di area yang terkena matahari langsung, pakaikanlah bantalan atau bahan lain yang lebih dingin agar tidak terkena panas langsung. 

Selain itu, matahari membuat warna aluminium lebih cepat memudar. Anda juga disarankan lebih waspada jika memakainya di daerah yang banyak angin karena rentan tertiup angin. 

3. Besi tempa

Besi tempa adalah logam karbon yang sangat rendah, dibuat dengan pekerjaan tangan intensif menggunakan metode produksi skala kecil. Walau begitu, besi tempa adalah material besi yang paling kuat dibandingkan dengan jenis besi lainnya.

Tekstur bahan yang sangat khas, di samping karakternya yang sangat padat dan kokoh, membuatnya bisa bertahan hingga lebih dari dua dekade, bahkan sampai berabad-abad. Karena itu, kesan klasik identik perabot dari jenis besi tempa ini.

Namun, di balik kekokohannya, bahan besi tempa sangat mudah berkarat. Anda mungkin ingin mempertimbangkannya jika ingin meletakkan perabot besi tempa di tempat terbuka.

Jika Anda tetap memakainya untuk luar ruangan, pastikan tempatnya sudah sesuai, karena besi tempa cukup berat. Selain itu, berikan perawatan anti karat seperti powder coating. Untuk memperpanjang umurnya, lebih baik menyimpannya di gudang, garasi, atau di bawah penutup untuk daerah atau cuaca dingin.

Ada beberapa karakteristik penentu kualitas perabot berbahan besi yang perlu Anda cek sebelum memutuskan membelinya, yakni:

  • Pertama, apakah furnitur berat atau ringan? Sebab, perabot yang berat biasanya memakai besi yang lebih tebal dan karenanya lebih awet dibanding yang ringan. 
  • Kedua, apakah sambungan besi dilas dengan kuat dan rapi? 
  • Ketiga, apakah baut dipasang masuk sehingga tidak menyangkut ke pakaian dan apakah baut tersebut punya ujung pengunci?
  • Keempat, untuk kursi, apakah rangkanya kokoh saat diberi tekanan?
  • Kelima, jika ada bantalan, apakah bantalnya bisa dilepas-lepas untuk ganti jok dan semacamnya?
  • Keenam, jika menggunakan pipa logam, apakah ada lubang ventilasinya di bagian bawah?
  • Ketujuh, apakah kaki perabot dilengkapi dengan ujung karet atau plastik agar lantai tidak rusak?
  • Terakhir, tanyakan apakah perabot yang akan Anda beli bergaransi.

Apapun jenis besi pada perabot rumah tangga Anda, agar lebih awet dan terjaga, Anda harus merawatnya seperti membersihkan perabot minimal seminggu sekali. Jika ada yang tumpah, bersihkan dengan lap atau spons yang dibasahi air sabun hangat. Hindari menggunakan bahan kimia yang keras seperti pemutih, karena ini akan merusak lapisan.

Untuk perlindungan tambahan, Anda dapat menerapkan lapisan tipis lilin mobil non-abrasif. Ini akan berfungsi untuk lebih memastikan bahwa lapisan terlindung dari kerusakan akibat sinar matahari.


cross